Akhdani Tech Talk 2021 Series #2 – Smarthome

Masalah dan Ide

Pada zaman sekarang, dimana internet sudah menjadi hal yang lumrah bagi banyak orang, membuat teknologi ini dimanfaatkan dalam berbagai aspek untuk mempermudah pekerjaan sehari-hari. Salah satu penerapannya adalah smarthome, sekarang banyak perangkat-perangkat yang berada dirumah dan dapat di-Monitoring dan dikontrol secara lebih mudah melalui aplikasi mobile atau web dari jarak jauh dengan memanfaatkan jaringan internet. Tujuan dari smarthome ini adalah untuk mempermudah pekerjaan yang sebelumnya harus dilakukan secara manual dan berada di rumah, menjadi lebih efisien dan bisa dilakukan dari jarak jauh. Hal ini tentu saja membuat penghematan daya lebih maksimal, meningkatkan keamanan dan juga kenyamanan penghuni rumah. Smarthome sendiri merupakan sistem yang telah diprogram dan dapat bekerja dengan bantuan komputer untuk mengendalikan sebuah perangkat. Montoring dan kontrol  pada sistem smarthome membutuhkan berbagai macam komponen mulai dari hardware dan software yang terintegrasi. Pada penerapan kali ini perangkat yang digunakan adalah gabungan Lampu i-Switch dari Anjels, i-Net dari Anjels, Router, dan Server API. Anjels sendiri merupakan perusahaan yang menyediakan produk-produk IoT dan juga sebagai konsultan IoT.

Rencana Implementasi

Mengatur lampu melalui smartphone

schematic-document-page-1

Berikut ini merupakan skema pemasangan wireless control system pada lampu :

  1. Smarthome App (Smartphone)
    • Menerima status terkini dari Server API
    • Mengirimkan perintah konfigurasi lampu ke Server API
  2. Server API
    • Menerima perintah konfigurasi dari Smarthome App, kemudian Meneruskan perintah konfigurasi ke I-Net
    • Menerima status terkini lampu melalui I-Net, kemudian meneruskan status status terkini lampu ke Smarthome App
  3. I-Net
    • Menerima perintah dari Server API atau Voice Bridge dan mengirim konfigurasi ke I-Switch untuk penggunaan lampu.
  4. I-Switch
    • Menerima perintah dari I-Net, kemudian mengatur lampu sesuai perintah yang diterima
  5. Router
    • Menyediakan jaringan internet agar dapat diakses oleh publik

 

Cara Pemakaian dan Contoh

Contoh penggunaan dari sistem smarthome ini terdiri dari dua jenis, yaitu untuk monitoring, dan yang kedua untuk kontrol.

1. Hardware setup

  • Sambungkan i-Net dengan router yang tersambung koneksi internet
  • Sambungkan Server API dengan router yang satu jaringan dengan i-Net
  • Siapkan aplikasi smarthome app, bisa berupa web/mobile yang tersambung dengan koneksi internet

2. Software Setup

  • Install i-Net configurator
  • Untuk menambahkan device baru, buka i-Net configurator dan pilih menu Edit Devices (No. 10)

home-anjels

  • Kemudian pilih Add Device (B)

add-device-anjels

  • Setelah itu akan muncul device id yang tersedia, isi flied sesuai yang diinginkan dan pilih Save
  • Untuk mengakses device yang sudah didaftarkan, akses melalui

http://192.168.1.81:8181/device.cgi?dev={id_device}&cmd={command}. Id_device adalah id_device yang sudah didaftarkan sebelumnya, cmd adalah perintah yang di-request ke device.
Contoh untuk melihat status lampu :

http://192.168.1.81:8181/device.cgi?dev=2&cmd=128

Response dari comman ini adalah string angka 152 = on, 144 = off

  • Untuk contoh penerapan kali ini akan menggunakan sistem yang sedang dikembangkan untuk suatu apartemen, Server API menggunakan Java Spring Boot yang akan menerima request dengan parameter device id dan command, kemudian Server API akan mengirim url beserta parameter tersebut sesuai format berikut :
    http://192.168.1.81:8181/device.cgi?dev={id_device}&cmd={command}.
    Setelah itu response dari i-Net berupa string angka 1 = sukses, -1 = gagal.
    Pada sisi pengguna, aplikasi menggunakan Android Native. Untuk mengontrol lampu, dapat dilakukan dengan 2 metode :

    1. Mengatur lampu nyala atau mati
    2. Mengatur lampu sesuai kecerahan (jika lampu mendukung)

    whatsapp-image-2021-03-05-at-10-14-13-am